Akan Terjadi 2 Muscam, KNPI Malingping Mulai Memanas 

    Akan Terjadi 2 Muscam, KNPI Malingping Mulai Memanas 
    Salah satu Muscam yang sudah dilaksanakan di aula villa Bagedur

    Lebak, - Dualisme KNPI nampaknya akan terjadi di Kecamatan Malingping, hal ini terjadi dengan adanya informasi akan terjadi 2 Musyawarah Kecamatan (Muscam).

    Muscam salah satu kepengurusan KNPI sudah dilaksanakan pada Kamis (16/06/22), sedangkan Muscam di salah satu kepengurusan lainnya akan dilaksanakan pada tanggal 29 Juni 2022.

    Dari informasi yang diterima, Muscam  yang sudah dilaksanakan dimenangkan oleh Febi Pirmansyah sewaktu dilaksanakan di aula pantai Bagedur.

    Dipertanyakan mengenai pemilih, Juliana Batubara ketika dikonfirmasi yang hadir pada Muscam tersebut, menyebutkan benar telah diadakan Muscam.

    "Pemenang terpilih ialah Febi, adapun mengenai OKP, ada 6 OKP yang hadir dan sejumlah perwakilan pemuda desa, " ujarnya, Jumat 17 Juni 2022.

    Sementara itu, Ketua KNPI sebelumnya, Hida ketika dikonfirmasi mengenai Muscam, pihaknya akan melaksanakan Muscam pada akhir Juni.

    "Insya Allah kita akan laksanakan Muscam pada tanggal 29 Juni. Adapun mengenai Muscam yang lain, itu terlalu memaksakan, " tuturnya.

    Terpisah, Ahmad Riefai, Ketua Forum Komunikasi Putra-putri Purnawirawan TNI-POLRI (FKPPI) Kecamatan Malingping, sebagai salah satu Organisasi Kepemudaan (OKP) menyayangkan terjadinya dualisme kepengurusan di KNPI.

    "Kita punya hak suara dalam Muscam pemilihan Ketua KNPI kecamatan. Dalam Muscam kemarin kita kebetulan tidak diundang, untuk yang akan melaksanakan pun belum ada tembusan. Kita menyayangkan adanya dualisme KNPI, lebih baik duduk bareng untuk bersatu. Berbicara sikap, kita netral tidak ke salah satu kubu, " ungkapnya. (Cex)

    KNPI Muscam Dualisme Kepengurusan Pemuda OKP
    Uce Saepudin

    Uce Saepudin

    Artikel Sebelumnya

    Edarkan Ratusan Butir Obat Tanpa Izin edar,...

    Artikel Berikutnya

    Perusahaan Kontruksi Diduga Pernah Bermasalah,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Danlanud Sultan Hasanuddin Mengantar Keberangkatan Wakil Presiden RI Kunker Ke Larantuka
    Kordiv HPPS Panwascam kecamatan Cilograng Tegaskan Netralitas ASN
    Kinerja Triwulan Pertama di Depan Tim Evaluator Itjend Kemendagri, Pj. Bupati Lebak Paparkan Capaian
    BPD, Perangkat, RT, RW dan Karang Taruna Kompak Mundur, Minta Kades Dipecat
    Andri M Firdaus, Angkat Bicara Selaku ketua Projo DPC Kabupaten Lebak , Soal Ketum Projo , Lindungi Judi Online merupakan Flaming Politik keji
    Ditangkap Kepolisian Polda Banten, Diantar Pulang Sudah Jadi Mayat
    Penerima Bansos PIP Mengeluh Meja Kursi SDN 3 Cijengkol Dibebankan Beli
    Wartawan Sedang Meliput Diduga Diserang Kepala Inspektorat Deli serdang
    Diduga ketahanan pangan Anggaran Tahun 2023 Rp 25.000.000 Warga dan ketua BPD sebut Program Gagal  bibit ikan Dan pakan
    Gakkum KLHK Segera Periksa Oknum Pejabat Perhutani KPH Banten BKPH Bayah dan 49 Orang Terduga Pengusaha Batu Bara  Ilegal di Lebak Selatan
    Diduga Pembangunan Drainase Menuai kontroversi dari Warga  Terabaikan  Keamanan dan kebersihannya
    Ketua Umum Ormas PERPAM ( H.Ade Imanuddin S.H ) selaku Tokoh Masyarakat mengucapkan banyak banyak terimakasih dan apresiasi kepada  kapolsek, muspika, kapolres Pandeglang, kapolda Banten yang tanggap dan terdepan dalam menangani musibah
    Pelaku Berhasil diamankan Jajaran Sat Resnarkoba Polres Lebak Sembunyikan Shabu Dalam Bungkus Rokok
    DPK KNPI Kecamatan Cilograng, garda terdepan dalam Pemberantasan Dugaan Marak nya Miras
    Kapolsek Cilograng Polres Lebak Gelar "JUM'AT CURHAT" Bareng Para medis Puskesmas Cilograng Kp.Gunungbatu Desa Gunugbatu Kec.Cilograng Kab.Lebak
    Rapat Koordinasi Nataru Kecamatan Malingping, Peserta Undangan Banyak Tidak Hadir

    Ikuti Kami